Kamis, 19 Desember 2013

Samsung Rilis GamePad!



       Akhirnya samsung mulai bergabung dalam industri gaming mobile dengan merilis gamepad barunya. Aksesoris tersebut hadir di pasaran dengan nama 'Smartphone GamePad'.

      Apa fungsi alat tersebut? Biasanya user memainkan game di smartphone mereka dengan menggunakan touchscreen dan itu membuat user menjadi tidak nyaman. nah, dengan menggunakan 'Smartphone GamePad' ini anda dapat bermain game di Smartphone anda seperti bermain di konsol konsol gaming biasa. Para pengguna juga di klaim akan lebih mudah dan nyaman memainkan game dengan yang ada di Smartphone pengguna.




GamePad ini sedikit didesain ulang, dengan tombol berlabel yang berbeda-beda dan yang ditunjukkan di Berlin memiliki tombol “Game” yang menghubungkan ke portal game khusus di hp. Tombol ini memungkinkan seseorang untuk mem-pause gamenya dan kemudian muncul menu yang bisa mudah dipilih. 
Game seperti Prince of Percia, Sonic 4 Ep. 2 dan Need for Speed Most Wanted tidak ada kendala saat dimainkan dengan GamePad yang terhubung ke Galaxy Note 3. Kinerjanya sangat cepat dan mulus sama seperti dengan perangkat yang menggunakan Snapdragon 800. Namun ada beberapa masalah setup saat memulai Virtua Tennis. 
Konektivitas masih ditangani melalui Bluetooth, yang berarti jika Anda tidak ingin menggunakan klip yang melekat untuk membuat konsol genggam darurat, Anda dapat menggunakan Gamepad dari kejauhan. Pada kenyataannya, Note 3 bisa dihubungkan ke TV Samsung, dengan pad yang digunakan sebagai pengendali konsol. 

     Tapi sayangnya GamePad ini baru tersedia di wilayah eropa saja, walau begitu tidak menutup kemungkinan anda tetap bisa membelinya secara online.


Sebelumnya, Samsung GamePad hanya bisa dipegang di IFA 2013 dan kita sudah banyak mendengar tentang produk ini sejak peluncuran Galaxy S4 10 bulan yang lalu. Namun tanggal 16 Desember 2013 kemarin, Samsung GamePad resmi dijual
GamePad ini akan rilis di pasar Eropa untuk smartphone berbasis Android yang berukuran 4- 6.3 inches dan kompatibel dengan perangkat yang menjalankan Jelly Bean atau lebih tinggi dengan Bluetooth 3.0. Pengguna smartphone, khususnya pengguna Samsung Galaxy yang menjalankan Android 4.3 seperti Galaxy Note 3, S4, Note II, dan S III akan lebih mudah menggunakan GamePad melalui tag NFC dan tombol “PLAY” untuk akses cepat ke permainan.
Aplikasi mobile untuk mengontrol Gamepad tersedia di toko app Samsung, dan unit itu sendiri saat ini tersedia di beberapa pasar Eropa. Pasar-pasar yang lain akan rilis dalam beberapa minggu ke depan. Namun, tidak ada keterangan kapan dan berapa harga yang akan dipasarkan di Amerika.

via tekno kompas & phone arena
pic via android central

Disqus Comments